Oelamasi, MN – Sebagai Ketua Tim Pemenangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kupang paket Gemoy, saya mengucapkan proficiat kepada Calon Bupati dan Wakil Bupati Kupang 2024 – 2029, Yosef Lede – Aurum Titu Eki, yang berhasil meraih suara terbanyak, berdasarkan hasil perhitungan sementara, unggul atas empat kandidat Cakada di Pilkada Kabupaten Kupang. Saya juga mengajak semua relawan, sahabat, bapak, Ibu, Saudara-saudarai untuk mengawal hasil dan kemenangan paket Gemoy hingga hari pengesahan oleh KPU. Demikian diungkapkan Tomme Da Costa menjawab pertanyaan awak media di Oelamasi, Kamis (28/11/2024) siang.
Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Kupang itu juga mengajak masyarakat pemilih kandidat calon bupati dan wakil bupati paket nomor satu, dua, tiga dan nomor lima, untuk bersama-sama menjaga dan menghentikan semua perbedaan politik dan siapa pun yang terpilih nantinya akan menjadi pemimpin bagi semua masyarakat Kabupaten Kupang.
Kemenangan paket Gemoy adalah kemenangan bersama masyarakat, partai pengusung dan semua relawan baik, relawan perempuan Gemoy, Tim Gemoy dan keluarga. Sebagai orang timur, kita punya budaya etika dan sopan santun, mari kita sama+sama saling menjaga dan menghormati hasil pilkada
“kepada seluruh masyarakat Kabupaten Kupang yang telah memilih paket Gemoy dan yang tidak, bupati dan wakil bupati terpilih adalah milik semua masyarakat Kabupaten Kupang. Tidak ada musuh yang ada hanya pertemanan dan persahabatan yang abadi. Untuk itu mari sama-sama kita membangun Kabupaten Kupang.”ungkapnya (MN)