Waket II DPRD Matim Pantau Pelaksanaan Vaksinasi di Lamba Leda Selatan

Borong, MN – Proses pelaksanaan vaksin Covid-19 di beberapa tempat diwilayah Manggarai Timur kini sedang digencar baik di kota Borong sebagai ibu kota kabupaten maupun di beberapa Puskesmas di Kecamatan-kecamatan.

Wakil Ketua II DPRD Manggarai Timur, Damu Damian yang memantau secara langsung pelaksanaan vaksinasi Puskesmas Beamuring Kecamatan Lamba Leda Selatan, Senin (21/1) Kepada media mengatakan antusiasme masyarakat yang sudah terdata untuk mendapatkan vaksin Covid-19 sangat tinggi

Dijelaskannya pelaksanaan Vaksinasi yang digelar di Puskemas Beamuring tersebut menyasar pada Pelayan Publik dan Lansia dari beberapa desa yaitu dari desa Deno, desa Melo, dan desa Leong berjumlah 190 sasaran yang akan terlayani hari ini sesuai quota vaksin yang diberikan dari kabupaten.

Baca Juga   Bupati dan Wakil Bupati Matim Jalani Vaksinasi Tahap I

Terpantau team Nakes puskesmas yang terdiri dari Dokter, Bidan, Perawat, dan sanitarian kompak dan penuh semangat dalam memberikan pelayanan mulai dari pendataan nama, tensi, ukur berat badan, tinggi badan dan ukur lingkar perut dan pemberian nomor antri. Lalu dilanjutkan pendaftaran, screening, suntik, dan disuruh tunggu sebentar untuk mendapatkan kartu bukti vaksin Covid-19.

Kapus Beamuring, Saverinus Sariman mengatakan melihat antusiasme masyarakat begitu tinggi sangat diharapkan untuk mendapat tambahan quota untuk pelayanan berikutnya.

“Quota untuk pelayanan hari ini kita mendapat jatah 190 vaksin untuk 190 penerima yaitu untuk pelayan publik dan para lansia”, ujarnya

Dijelaskannya Pelayan publik yang dimaksudkan yakni pelayan kios, sopir angkutan umum, pelayan umat, aparat desa, BPD, Pendidik, dan juga para lansia hingga total 190 penerima vaksin.

Baca Juga   Miliki Kualifikasi Tipe C, RSUD SK Lerik Kota Kupang Makin Siap Melayani Kesehatan Masyarakat

Sariman mengatakan kali ini antusias masyarakat sangat berbeda dengan jadwal pelayanan sebelumnya yakni masyarakat masih enggan untuk datang karena ada perasaan takut disuntik, namun karena mendapat cerita dari warga yang sudah pernah mendapat suntikan vaksin yang sama bahwa tidak sakit dan tidak ada efek samping yang seperti mereka takutkan sehingga sekarang masyarakat makin antusias.

Ia pun berharan agar pada pelayanan di hari-hari selanjutnya berjalan lancar. Ia juga menerang besok harinya yaitu Selasa (13/7) Puskesmas Beamuring akan memberi pelayanan untuk masyarakat dari wilayah pelayanan Puskesmas Lenang.

“Besok akan kita layani untuk 100 penerima vaksin sesuai quota yang diberikan dari kabupaten. Untuk 100 calon penerima itu sudah diatur peruntukannya oleh puskesmas Lenang. Kita hanya memberikan pelayanan sesuai daftar calon penerima yang diberikan oleh pihak puskesmas Lenang”, tutupnya

Baca Juga   19 Orang Warga Manggarai Timur Meninggal Dunia Akibat Covid 19

(*/tim/mn)

error: PT. Sosoralo Mikan Media